Sabtu, 01 Maret 2014
Hendro diincar klub jepang
Arema yang dikabarkan bekerjasama dengan Jepang ternyata harus memakan sebuah konsekuensi. Salah satu konsekuensi itu adalah diincarnya beberapa pemain pilarnya, salah satunya adalah Hendro Siswanto. Sosok gelandang jangkar Areman ini diincar tim J-League 2.
Seperti yang dikutip dari Malang Post, adalah Consadole Sapporo yang menginginkan jasa Hendro Siswanto untuk musim depan. Meski saat ini Hendro bukan pilihan utama di skuat Suharno, Consadole nampaknya tahu betul potensi pemain berusia 24 tahun itu.
"Hendro sudah diincar mereka sejak kita tour di Karawang lalu, mereka datang lewat agen Sapporo yaitu Edisyah," kata Ruddy Widodo.
Ruddy juga menjelaskan jika sebenarnya tawaran ini sudah ditolak oleh Hendro. Sang pemain mengaku belum siap secara mental untuk bermain di Jepang.
"Karena alasan non teknis. Hendro belum berminat main di Jepang. Ya kami sebagai manajemen, hanya sebagai mediator. Seperti orang tua, yang cuma bisa memberi gambaran. Keputusan tetap ada di tangan pemain. Ia sudah menjawab tidak berminat membela Consadole Sapporo. Bukan karena faktor teknis, murni non teknis," tegasnya.Rizal
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar